Ketua DPRD Kotim Sarankan Daerah Selatan Jadi Lumbung Pangan

Ketua DPRD Kotim Rinie A Gagah

SAMPIT,BANGUNKALTENG.ID – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rinie Anderson menyarankan agar daerah Selatan Kotim atau wilayah pesisir ditetapkan menjadi daerah lumbung pangan. Karena disana banyak terdapat petani.

Menurutnya, para petani lokal harus diberdayakan, salah satunya dengan cara menetapkan daerahnya sebagai lumbung pangan. Dengan demikian pemerintah secara langsung akan membantu pemasaran dari hasil panen para petani. “

Selain itu juga pemerintah akan diuntungkan dengan ketersediaan pangan untuk masyarakat Kotim yang terjamin. Karena tentunya daerah yang ditetapkan sebagai lumbung pangan, akan konsisten bertani dan menghasilkan pangan,” ujarnya, Kamis 11 Agustus 2022.

Dengan cara ini juga, kata Rinie, pemerintah dapat menyalurkan bantuan dengan lebih maksimal kepada para petani, baik itu bantuan bibit berkualitas maupun bantuan pupuk bersubsidi oleh pemerintah pusat. “Maka diharapkan, hasil panen yang diperoleh lebih maksimal dan berkualitas.

Terlebih bisa jadi daerah kita nanti akan menjadi daerah pemasok pangan untuk wilayah-wilayah lainnya ketika kebutuhan di dalam daerah sudah terpenuhi,” tegasnya. Tambahnya, potensi pertanian ini masih sangat menjanjikan, apalagi Kotim masih banyak memiliki lahan terlantar yang seharusnya bisa dimanfaatkan untuk pertanian. Hasilnya diharapkan dapat membantu peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Demikian Dikatakan Rinie. (redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *