DPRD Kotim Soroti Keberadaan LGBT Yang Menjadi Topik Hangat di Masyarakat

Anggota DPRD Kotim Riskon Fabiansyah

SAMPIT,BANGUNKALTENG.ID – Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotim ikuti menyoroti Keberadaan LGBT saat ini  yang menjadi topik hangat di masyarakat. Beberapa tokoh ulama, tokoh masyarakat, sudah angkat bicara terkait ini. Semuanya sepakat tidak memberikan ruang untuk komunitas menyimpang tersebut.

Bahkan diduga sekarang ini komunitas LGBT sudah berkembang di masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Perilaku yang menyimpang ini dinilai dari aspek apapun jelas tidak sesuai dengan norma hukum, sosial, maupun agama yang berlaku di NKRI.

“Diperlukan kebersamaan dari semua elemen masyarakat bukan hanya pemerintah, masyarakat juga wajib proaktif menjaga, mengarahkan putra-putrinya agar tidak terpengaruh dengan perilaku yang menyimpang tersebut,” kata Anggota DPRD Kotim, Riskon Fabiansyah, Selasa 4 Oktober 2022.

Selain itu tambah Riskon yang juga anggota Komisi III ini, edukasi dari semua lembaga pendidikan juga perlu ditingkatkan dalam rangka memberikan pemahaman di lingkungan pendidikan tentang bahaya LGBT.

“Kami di DPRD juga mendorong pemerintah mengoptimalkan keberadaan FKUB agar bisa menjadi corong untuk mengedukasi masyarakat melalui kegiatan keagamaan,” tegas Legislator Partai Golkar ini.

Menurutnya, Pemerintah Daerah perlu mengambil sikap atas isu yang beredar agar situasi daerah tetap kondusif, apalagi sejumlah pihak memang mengakui keberadaan komunitas ini di Kotim, khususnya Kota Sampit.(redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *